rotarybintaro.co.id

rotarybintaro.co.id

Ternyata Ada 7 Penyebab Spare Parts AC Mobil Gampang Rusak

Penyebab Spare Parts AC Mobil Rusak

Suka jengkel sendiri kalau spare parts AC mobil kita gampang rusak? Padahal belum lama beli tapi sudah rusak. Jika anda pernah mengalami seperti kasus tersebut, mungkin anda harus tahu penyebab-penyebabnya. Mengapa spare parts AC mobil mudah sekali cepat rusak.

KOMPRESOR-AC-MOBIL-RUSAK

1.Kekurangan dan Kelebihan Oli Kompresor (Pelumas)

Oli kompresor berfungsi sebagai pelumas bagian-bagian spare parts yang bergerak pada kompresor seperti, piston dan bearing. Oli kompresor sebagai pelumas spare parts AC mobil sangat vital peranannya dalam melancarkan gerakan piston sehingga bisa menciptakan suhu dingin.

Pada saat keseluruhan sistem AC mobil sedang bekerja serta refrigrant bersikulasi ke semua komponen AC mobil. Saat itu pula oli kompresor juga ikut bersikulasi atau berputar.

Tetapi jika kapasitas pelumas atau oli kompresor sangat sedikit dan tidak mencukupi untuk melakukan pelumasan. Tentunya akan menyebabkan perputaran bagian-bagian komponen kompresor seperti piston dan bearing akan terhambat. Dan pada akhirnya komponen akan cepat sekali aus dan rusak.

Mengisi oli kompresor terlalu banyak pun juga akan mengakibatkan kerusakan komponen. Kenapa bisa terjadi kerusakan?

Pengisian oli kompresor yang berlebih akan membuat sebagian oli kompresor menempel pada dinding pipa komponen seperti evaporator dan kondensor. Penempelan oli kompresor pada evaporator maupun kondensor akan menyulitkan pelepasan atau penyerapan panas.

Saat pengisian pelumas atau oli kompresor sebaiknya sesuai dengan standar yang tertera atau berlaku. Jangan mengisi terlalu banyak atau terlalu sedikit, karena bisa menyebabkan kerusakan spare parts AC mobil.

2.Rusaknya Magnet Clutch atau Kopling Magnet

Magnet clutch atau kopling magnet berfungsi untuk memutuskan dan menghubungkan kompresor dengan putaran mesin. Memang benar jika magnet clutch memiliki hubungan langsung dengan kompresor. Maka, ketika magnet clutch mengalami kerusakan kompresor juga akan mengalami imbasnya. Komponen pada kompresor AC mobil akan rusak karena panas yang berlebih yang disebabkan kerusakan magnet clutch atau kopling magnet.

Ternyata Ada 7 Penyebab Spare Parts AC Mobil Gampang Rusak

3.Temperatur Mesin Mobil yang Terlalu Panas

Siapa sangka kalau suhu mesin mobil yang panas adalah salah satu penyebab kenapa spare parts AC mobil anda begitu gampang rusak? Memang, saat ini harga spare parts AC mobil murah mudah diperoleh oleh sebagian besar pemilik mobil. Karena sekarang ini banyak sekali bengkel yang jual spare parts AC mobil murah, salah satunya adalah Rotary Bintaro.

Tetapi anda pasti akan merasa kecewa jika ternyata spare parts atau komponen AC mobil anda gampang rusak. Mungkin dari kita belum banyak yang tahu kalau temperatur mesin pada mobil yang tidak stabil bisa menyebabkan kerusakan pada komponen-komponen AC mobil.

4.Usia Spare Parts yang Sudah Uzur Alias Tua

Apakah anda tahu berapa usia spare parts pada AC mobil anda, coba dicek siapa tahu usia pakainya sudah tua. Membiarkan spare part yang sudah berusia tua pemakaiannya untuk tetap dipakai sangat berbahaya bagi kondisi komponen AC lainnya. Komponen AC lainnya meskipun usia pakainya masih baru bisa ikut-ikutan rusak karena ada satu komponen yang dari segi usianya sudah tak layak pakai.

Untuk menghindari kerusakan spare part yang disebabkan oleh usia pakai yang sudah uzur alias tua, sebaiknya periksa atau service berkala AC mobil kita. Sehingga resiko kerusakan komponen AC mobil dapat diminimalisasi.

Ternyata Ada 7 Penyebab Spare Parts AC Mobil Gampang Rusak2

5.Rendahnya Kualitas Spare Parts yang Terpasang Pada AC Mobil

Mungkin salah satu dari kita pernah berpikiran kalau penyebab gampang rusaknya spare parts atau onderdil dari AC mobil adalah kualitas dari spare part itu sendiri. Pendapat ini tidak sepenuhnya salah, malah kemungkinan memang begitu faktanya.

Saat kita memutuskan untuk membeli komponen di toko atau bengkel yang jual spare parts AC mobil murah. Sebaiknya kita harus teliti untuk memilih barang yang berkualitas bagus. Jangan tertipu oleh harga murah yang ditawarkan oleh pihak bengkel. Karena kualitas barang belum tentu bagus.

Pilihlah bengkel yang memberikan harga spare parts AC mobil murah, tetapi barang-barangnya mempunyai kualitas yang tidak murahan. Tentu sangat sulit bagi orang belum tahu bengkel mana yang seperti itu. Kecuali bagi orang-orang yang memang sudah pernah ke bengkel Rotary Bintaro.

Rotary Bintaro adalah jawabannya. Ketika anda bertanya-tanya bengkel AC mana yang jual spare parts AC mobil murah dan barangnya berkualitas alias tidak murahan.

6.Kebocoran Pada Komponen

Kebocoran yang terjadi pada komponen atau spare parts AC mobil akan mengakibatkan kompresor juga akan berhenti bekerja. Kebocoran akan mengganggu kinerja dari masing-masing komponen. Kinerja yang kurang optimal akan mengakibatkan kerusakan pada komponen-komponen tersebut.

7.Tidak melakukan perawatan AC Mobil Secara Berkala

Spare parts AC mobil yang gampang rusak juga disebabkan oleh jarangnya perawatan AC mobil oleh pemiliknya. Sistem komponen AC mobil yang bekerja secara terus-menerus pasti akan mengalami keausan, dan terdapat banyak kotoran yang menempel. Jika tidak dibersihkan dan dilakukan perawatan secara berkala, spare parts pada sistem AC mobil tersebut akan cepat rusak.

Oleh sebab itu tak ada salahnya kalau membawa mobil kita ke bengkel spesialis AC mobil seperti Rotary Bintaro untuk dilakukan service berkala. Karena dengan dilakukan perawatan secara berkala, komponen-komponen akan lebih awet.

Selain itu Rotary Bintaro juga jual spare parts AC mobil murah dan menyediakan daftar harga spare parts AC mobil murah. Sehingga akan memudahkan kita dalam membeli spare part jika sewaktu-waktu spare parts AC mobil kita perlu diganti.

Semoga berguna,

Senang bisa berbagi.

logo Rotary Bintaro VECTORE 2
Perbaikan & Perawatan Mobil

Reservasikan mobil Anda sekarang juga,

Dengan isi form dibawah ini!

Loading...