Rotary Bintaro

Rotary Bintaro

Inilah Yang Menjadi Penyebab Evaporator AC Mobil Berlendir

Pernahkah Anda merasa AC mobil tidak sejuk seperti biasanya? Masalah ini sering terjadi karena evaporator AC mobil yang berlendir. Padalah, AC sendiri adalah fitur penting yang dimiliki mobil agar pengemudi serta penumpang dapat merasakan kenyamanan selama berkendara. Terlebih Indonesia yang notabenenya memiliki cuaca panas.

Evaporator AC yang berlendir akan menyebabkan udara menjadi tidak dingin. Jika tidak diperbaiki, kondisi ini bisa merusak AC dan kurangi kenyamanan Anda saat berkendara. Evaporator sebagai salah satu komponen penting dalam sistem pendingin mempunyai peran penting.

Masalah evaporator sebetulnya dapat terjadi kapan saja. Lantas, mari kita lihat apa yang bisa menjadi penyebab evaporator AC mobil berlendir.3

Pertanyaan Seputar Penyebab Evaporator AC Mobil Berlendir

Evaporator AC mobil adalah komponen di dalam sistem pendingin mobil yang berfungsi untuk mengubah refrigeran dari bentuk cair menjadi gas, sehingga menghasilkan udara dingin yang kemudian didistribusikan ke kabin mobil.
Evaporator AC mobil berlendir merujuk pada kondisi di mana terdapat penumpukan lendir atau kondensasi pada permukaan evaporator. Lendir ini biasanya berupa lapisan tipis yang dapat mengganggu kinerja AC dan berpotensi menimbulkan masalah lain.
Kelembapan Berlebih: Kelembapan tinggi di dalam kabin mobil dapat menyebabkan kondensasi berlebihan pada evaporator. Filter Kabin Kotor: Filter kabin yang kotor atau tersumbat dapat menghambat aliran udara, menyebabkan kelembapan menumpuk pada evaporator. Kebocoran Refrigeran: Kebocoran refrigeran atau freon dapat mengubah suhu dan tekanan dalam sistem, mempengaruhi kinerja evaporator. Drainase yang Tidak Lancar: Sistem drainase yang tersumbat atau tidak berfungsi dengan baik dapat menyebabkan penumpukan air pada evaporator.
Rutin Mengganti Filter Kabin: Pastikan filter kabin diganti secara berkala sesuai petunjuk pabrikan untuk memastikan aliran udara yang baik. Periksa Sistem Drainase: Pastikan saluran drainase AC tidak tersumbat agar air kondensasi dapat mengalir dengan lancar. Perawatan Rutin AC: Lakukan perawatan AC secara berkala untuk memastikan semua komponen berfungsi dengan baik, termasuk memeriksa kemungkinan kebocoran refrigeran. Gunakan AC dengan Bijak: Hindari penggunaan AC secara berlebihan di lingkungan yang sangat lembap atau basah.

Apa Saja Yang Dapat Menyebabkan Evaporator AC Mobil Berlendir?

Penyebab Evaporator AC Mobil Berlendir (1)

Evaporator adalah bagian penting dari AC mobil. Fungsi utamanya adalah menyerap panas dari udara di dalam kabin. Ini membuat udara menjadi dingin dan sejuk saat kita berkendara.

Fungsi Evaporator AC Mobil

Ada beberapa fungsi evaporator yang harus dimengerti terlebih dahulu.

  1. Mendinginkan Udara

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, evaporator berfungsi untuk mendinginkan udara. Udara yang masuk ke dalam kabin dan mengalir melalui evaporator menjadi dingin. Ini karena freon yang berada dalam evaporator menyerap panas dari udara.2

  1. Menurunkan Kelembapan

Evaporator juga membantu mengurangi kelembapan di kabin. Kondensasi yang menjadi hasil dari prosesnya membuat udara menjadi lebih nyaman.2

Baca Juga: Fungsi Evaporator: Peran Penting dalam Pendinginan

Penyebab Evaporator AC Mobil Berlendir

Lantas apa saja yang bisa menyebabkan evaporator AC mobil berlendir?

  1. Evaporator Tersumbat Akibat Debu dan Kotoran

Debu dan kotoran bisa masuk ke dalam sistem AC dan menyumbat evaporator. Kondisi evaporator yang kotor bisa membuat kabin mobil lembap dan tidak sejuk.1 Filter AC penting untuk mencegah kontaminan masuk ke sistem.

Kotornya evaporator bisa terjadi saat berkendara di jalan berdebu atau berpolusi. Tidak hanya dari lingkungan sekitar, kabin mobil bisa menjadi sumbernya. Kotoran dan debu yang masuk dapat menumpuk dan menyebabkan lendir.

  1. Kebocoran Refrigeran

Kebocoran di area evaporator bisa menyebabkan freon yang bocor berinteraksi dengan kelembapan udara sehingga menciptakan lendir. Kebocoran ini harus segera diperbaiki karena dapat menambah masalah yang lebih parah. Hal ini bisa menjadi penyebab evaporator AC mobil berlendir.1

Salah satu penyebabnya adalah tekanan yang berlebih. Tekanan freon yang berlebih bisa menyebabkan evaporator AC mobil bocor. Menggunakan AC mobil terlalu sering, terutama di perjalanan jauh atau di daerah panas, bisa meningkatkan risiko bocornya evaporator.1

Tekanan freon yang terlalu tinggi bisa menyebabkan berbagai masalah lain pada AC mobil, termasuk kerusakan komponen dan kinerja yang tidak optimal. Hal ini bisa terjadi jika kapasitas pengisian oli kompresor melebihi batas normal.1

Kelebihan oli akan menyebabkan tekanan yang tinggi pada sistem refrigeran, sehingga dapat memicu pemanasan pada kompresor. Kondisi ini akan berdampak buruk pada kinerja evaporator.

  1. Tingginya Kelembapan

Kondensasi yang berlebihan pada evaporator dapat menyebabkan munculnya lendir. Ini bisa terjadi ketika saluran drainase tersumbat sehingga tidak dapat mengeluarkan kondensasi.

Lingkungan juga bisa menjadi salah satu penyebabnya. Daerah yang memiliki tingkat kelembapan yang tinggi, terutama pada musim hujan dapat membuat uap air di udara jadi lebih tinggi.

Uap air akan berkondensasi pada permukaan evaporator ketika udara lembap masuk dalam sistem AC. Hal ini yang menjadi penyebab evaporator AC berlendir.1

  1. Kondensor yang Kotor

Komponen kondensor yang kotor bisa menjadi penyebab evaporator AC mobil berlendir. Kondensor bertugas membuang panas dari evaporator. Jika kondensor kotor, maka pembuangan panas menjadi tidak maksimal. Ini akan mengganggu kinerja evaporator, sehingga menjadi penyebab evaporator AC mobil berlendir.1

Dampak Evaporator AC Mobil Berlendir

Setelah mengetahui apa saja yang dapat menjadi penyebab evaporator AC mobil berlendir, kita juga harus tahu apa saja dampak yang bisa terjadi.

  1. Efisiensi Pendinginan yang Menurun

Lendir yang menempel pada permukaan evaporator dapat menghambat transfer panas udara yang lewat. Hal ini menyebabkan udara tidak dapat keluar dari saluran AC. Udara yang keluar dari sistem pendingin alhasil akan jadi tidak dingin.

  1. Mengeluarkan Bau Tidak Sedap

Lendir dapat menjadi tempat berkembang biak bakteri dan jamur. Hal ini menghasilkan bau tidak sedap yang tidak hanya mengganggu kenyamanan berkendara, namun juga kesehatan Anda.

Masalah kesehatan mulai dari alergi, batuk, hidung tersumbat, dan masalah lainnya dapat ditemukan ketika evaporator AC mobil kotor.

  1. Bahan Bakar yang Lebih Tinggi

Kinerja sistem AC yang buruk dapat berdampak kepada efisiensi bahan bakar mobil. Ketika sistem AC mobil memiliki masalah karena evaporator AC mobil berlendir, mesin mobil akan bekerja lebih keras, sehingga memakan bahan bakar yang lebih banyak.

  1. Kerusakan Pada Komponen Lain

Evaporator AC mobil berlendir dapat menyebabkan kerusakan komponen lain. Lendir dapat mengakibatkan korosi yang merusak sistem atau mengakibatkan kebocoran pada sistem AC lainnya.

Baca Juga: Solusi Menangani AC Mobil Mendadak Tidak Dingin

Bagaimana Cara Mengatasi Evaporator AC Mobil Berlendir

Penyebab Evaporator AC Mobil Berlendir (2)

Untuk mengatasi evaporator AC mobil yang berlendir, terdapat beberapa langkah yang Anda bisa lakukan agar bisa menghilangkan masalah tersebut.

  1. Mematikan Mesin

Cara pertama yang harus lakukan adalah membiarkan mematikan mesin dan mempersiapkan untuk melakukan pembongkaran mesin.

  1. Membuka dan Menyemprotkan Cairan Pembersih

Ketika evaporator sudah dibongkar, langsung saja semprotkan cairan pada komponen evaporator dan lubang filter AC. Jangan lupa untuk menggosok evaporator agar menjadi bersih dari debu dan kotoran.

  1. Membersihkan Selang Ventilasi

Selain evaporator, bersihkan juga ventilasi AC agar tidak tersumbat. Jika masih ada debu yang tersisa maka hal itu dapat menggumpal kembali dan mengakibatkan terulangnya masalah yang ada.

  1. Hidupkan Mesin Kembali

Periksa kembali apakah AC mobil sudah bekerja seperti biasanya atau tidak. Bisa jadi ada masalah pada komponen lain yang harus diperiksa.3

Apa yang Harus Dilakukan Selanjutnya Ketika Evaporator AC Mobil Berlendir?

Yang harus dilakukan setelah melakukan pembersihan evaporator AC mobil adalah menjaga agar tidak lendir tidak muncul lagi. Lantas apa saja yang harus dilakukan agar tidak ada lagi penyebab evaporator AC mobil berlendir?

  1. Rutin Memeriksa dan Membersihkan

Hal termudah yang dapat Anda lakukan adalah melakukan pembersihan kabin mobil. Banyak debu dan kotoran yang dapat masuk dalam sistem AC yang nantinya membuat evaporator menjadi kotor.

Selain itu, bersihkan juga kipas maupun filter yang ada. Sebaiknya filter kabin diganti secara teratur setiap 15.000 hingga 30.000 km, tergantung pada kualitas filter serta penggunaan kendaraan.

Evaporator juga harus dibersihkan secara berkala agar kotoran, debu, dan lendir dapat hilang. Gunakan pembersih khusus evaporator agar hasil pembersihan menjadi lebih baik.3

  1. Menggunakan AC Secara Bijak dan Rutin

AC secara rutin harus dijalankan agar komponen tetap bergerak dan mencegah adanya kerusakan yang bisa timbul. Selain itu, penyebab evaporator AC mobil berlendir dapat terjadi karena AC yang tidak digunakan pada waktu yang lama.3

Gunakan juga AC secara bijak untuk menghindari masalah yang dapat terjadi.

Penyebab Evaporator AC Mobil Berlendir (3)

Memilih Service Evaporator AC Mobil Berlendir Terpercaya

Jika Anda merasa kesulitan atau tidak yakin dalam melakukan pembersihan evaporator, sebaiknya konsultasikan dengan bengkel spesialis AC mobil yang terpercaya. Bengkel seperti Rotary Bintaro memiliki teknisi berpengalaman yang bisa menangani berbagai masalah AC mobil. Anda bisa melakukan reservasi servis AC mobil di Rotary Bintaro melalui customer service mereka.

Rotary Bintaro menawarkan layanan servis AC mobil yang komprehensif, dari pembersihan evaporator hingga pengisian ulang refrigeran. Mereka juga menjamin kualitas layanan dan suku cadang dan mempertahankan performa AC mobil Anda. Dengan Rotary Bintaro, AC mobil Anda akan tetap berfungsi dengan baik dan nyaman. Penyebab evaporator AC mobil berlendir dapat hilang dengan seketika.

Rotary Bintaro hadir untuk mengatasi masalah penyebab evaporator AC mobil berlendir. Rotary Bintaro merupakan bengkel AC mobil yang berkualitas karena sudah hadir sejak tahun 2000. Melayani berbagai service AC untuk berbagai macam merek mobil. Proses pengecekan dan perbaikan komponen bisa maksimal karena peralatan canggih yang dimiliki Rotary Bintaro. Bagi Anda yang berada di Jabodetabek, kami sarankan untuk menjadikan Rotary Bintaro sebagai bengkel pilihan karena kualitasnya.

Kunjungi website Rotary Bintaro untuk mendapatkan informasi tambahan mengenai masalah-masalah yang dimiliki AC mobil. Daftarkan segera kendaraan kesayangan anda di bengkel kami Rotary Bintaro. Konsultasikan permasalahan kendaraan anda kepada admin bengkel Rotary Bintaro, agar dapat segera melalukan perawatan atau perbaikan pada kendaraan kesayangan anda. Hubungi admin bengkel kami dengan cara klik di sini.

Link Sumber

  1. https://otomotif.kompas.com/read/2023/02/14/104200115/evaporator-ac-mobil-tersumbat-bisa-servis-atau-harus-ganti-
  2. https://cintamobil.com/perawatan-dan-service/evaporator-ac-mobil-berlendir-penyebab-kabin-jadi-panas-dan-bau-apek-aid14995
  3. https://www.oto.com/tips-mobil/jangan-tunggu-kotor-dan-berlendir-bersihkan-evaporator-ac-mobil-secara-berkala

logo Rotary Bintaro VECTORE 2
Perbaikan & Perawatan Mobil

Reservasikan mobil Anda sekarang juga,

Dengan isi form dibawah ini!

Loading...